TARAKAN, PW: Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan melalui pendekatan pembinaan mental bagi para tenaga pendidik di lingkungan TNI AL Tahun 2022, Aspers Danlantamal XIII Kolonel Laut (KH) Drs. Niam Maskuri didampingi oleh Kadisminpers Lantamal XIII Letkol Laut (KH) Gatot Sudewo, personel Pamen, Pama, Bintara dan Tamtama mengikuti kegiatan Workshop Nasional secara virtual yang bertempat di Gedung Serbaguna Mako Lantamal XIII, Jln. Sei Ngingitan, Kelurahan Mamburungan, Kecamatan Tarakan Timur Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Kamis (01/12).
Kegiatan Workshop Nasional tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pembinaan Mental TNI Angkatan Laut (Kadisbintalal) Brigjen TNI Marinir Sandy Muchjidin Latief, yang diikuti oleh jajaran Kotama-kotama TNI AL
Adapun materi yang disampaikan pada kegiatan Workshop Nasional ini yaitu mengenai arti kata pembinaan mental ideologi. Pembinaan Mental berasal dari kata Pembinaan dan Mental yang berarti bangun/bangunan, Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia pembinaan berarti membina, memperbaharu, atau proses, perbuatan, cara membina, usaha, tindakan dan kegiatan yang dilakukan secara berdaya guna dan berhasil guna untuk memperoleh hasil yang lebih baik.
Mental diartikan sebagai kepribadian semua unsur-unsur jiwa termasuk pikiran, emosi, sikap (attitude) dan perasaan yang dalam keseluruhan dan kebulatannya akan menentukan corak laku, cara menghadapi suati hal yang menekan perasaan, mengecewakan atau menggembirakan, menyenangkan dan sebagainya.
Hal ini selaras dengan Program Prioritas Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono yakni bangun sumber daya manusia yang unggul dan professional, serta tangguh menghadapi segala ancaman.
#tnial #tni_angkatan_laut #yudomargono #kasal #ksal #tnialrumahpancasila #jalesvevajayamahe #indonesiannavy #tnialrumahtoleransi #tnialrumahnusantara