Lantamal XIII Hadiri Acara Grand Final Pemilihan Duta Wisata Indonesia Tingkat Nasional Tahun 2022

TNI AL, TARAKAN, 20 November 2022 – Bertempat di Convention Hall Pemprov Kaltara, Jl. Reformasi Karang Harapan Kota Tarakan, Kalimantan Utara, Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) XIII Laksamana Pertama TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Han. diwakili oleh Aspotmar Danlantamal XIII Letkol Marinir Martua Felix Pakpahan, S.S., M.Si. menghadiri acara Grand Final Pemilihan Duta Wisata Indonesia Tingkat Nasional Ke-16 Tahun 2022, (20/11).

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Gubernur Kalimantan Utara Drs. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum. serta jajaran Forkopimda Prov. Kalimantan Utara. Dalam sambutan Ketua Yayasan Duta Wisata Indonesia Bpk. Dr. I.G.N. Arya Wedakarna, MWS, SE., (MTRU), M.Si. menyampaikan ucapan selamat atas karya yang luar biasa kepada Dinas Pariwisata dari Sabang sampai Merauke, terutama Duta Wisata Hutan Kalimantan Utara khusus di Kota Tarakan ini diharapkan dapat memberikan semangat kepada dunia pariwisata di provinsi-provinsi yang ada di Indonesia

Pada kesempatan yang sama, dalam sambutan Gubernur Kaltara disampaikan bahwa peran Sumber Daya Manusia (SDM) sangat strategis dalam sektor pariwisata untuk dapat menciptakan kepuasan dan pengalaman yang terbaik bagi para wisatawan. Sebagai provinsi ke-34 yang tergolong masih muda di Indonesia, provinsi Kalimantan Utara memiliki potensi besar pada sektor pariwisata diantaranya wisata budaya, wisata keindahan alam serta wisata keanekaragaman hayati yang jika dikembangkan secara menyeluruh dan terpadu dapat menjadi aset serta potensi wisata yang mampu menarik kunjungan para wisatawan

Hal ini selaras dengan Program Prioritas Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, yakni kembangkan ide dan inovasi baru yang bermanfaat, berfikir out of the box

 

Related posts