Prajurit Yonif 3 Marinir Berikan Wawasan Kebangsaan Dan Motivasi Kepada Siswa SMAN 6 Surabaya

(Surabaya) PW : TNI AL,  Kormar . Dalam rangka untuk mewujudkan generasi penerus yang unggul dan berkarakter nasionalisme, prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir memberiKan wawasan kebangsaan dan semangat Nasionalisme kepada siswa-siswi kelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 6 Surabaya di Jl.Gubernur Soeryo, Surabaya, Jawa Timur. Senin (14/11/2022).

Kegiatan tersebut diawali dengan pemutaran video pendek tentang profil Prajurit Pendarat Korps Marinir, dilanjutkan dengan pemberian motivasi dan pengetahuan tentang wawasan kebangsaan dan tata cara kedisiplinan dalam kepribadian maupun berkelompok.

Perwira Seksi (Pasi) Intel Yonif 3 Marinir Lettu Marinir Tomiyan selaku pemberi materi memberikan point penting kepada para siswa untuk menjadi generasi yang unggul, dengan memiliki kepribadian yang disiplin, baik disiplin waktu, disiplin dalam kegiatan maupun disiplin saat di lapangan.

Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Mintarjo, S.H., M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan cita-cita luhur para pejuang bangsa dalam rangka membentuk generasi penerus yang tangguh dan berdaulat, sehingga mampu menjaga dan mengisi kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para Pahlawan Bangsa sesuai dengan Pancasila dan Undang-Undang dasar 1945.

Related posts