Jakarta, PW: Prajurit Batalyon Infanteri 2 Marinir kembali torehkan prestasi pada kejuaraan menembak Baladika Open Championship 2022 yang diselenggarakan oleh Grup 1 Kopassus bertempat di Lapangan Tembak Group 1 Kopassus, Serang, Banten, Jumat (4/11/2022).
Kejuaraan yang rutin diselenggarakan setiap tahun itu dibuka langsung oleh Komandan Grup 1 Kopassus Kolonel Inf Romel Jangga Wardhana dan berlangsung selama tiga hari mulai dari Jum’at (4/11) hingga Minggu (6/11) mendatang.
Pada hari pertama perlombaan, Prajurit Yonif 2 Marinir yang tergabung dalam tim Pasopati Shooting Team (PST) yakni Pratu Marinir Maher, Pratu Marinit Abriman, dan Serda Marinir Picu berhasil meraih juara 2 pada kategori standar beregu.
Pada kesempatan lain Komandan Batalyon Infanteri 2 Marinir, Letkol Marinir Amin Surya Laga, S.E., M.Tr. Opsla., mengatakan bahwa hasil yang diraih oleh Prajurit Yonif 2 Marinir patut disyukuri dan sangat membanggakan bagi satuan Yonif 2 Marinir
“Selamat atas prestasi dan keberhasilannya para petembak Yonif 2 Marinir yang telah diraih serta telah membuktikan hasil latihan secara tekun. Ini semua Tidak terlepas dari para pelatih, koordinator dan pendukung, saya ucapkan terima kasih,” ungkap Danyonif 2 Marinir.
“Tetap semangat untuk pertandingan berikutnya. Salam hormat untuk para petarung-petarung Pasopati,” tambah Danyonif 2 Marinir.