Danlanud PTM dan Ketua Pia Ardhya Garini Cab.7/D.III Lanud Pattimura dikukuhan sebagai Bapak Asuh dan Bunda Asuh Anak Stunting Maluku.

Ambon PW. TNI AU. Komandan Lanud Pattimura, Kolonel Pnb Tio Hutapea, S.Sos., M.A.P dan Ketua Pia Ardhya Garini Cab 7/D.III Lanud Pattimura, Ny.Nita Tio dikukuhkan dan dilantik sebagai Bapak Asuh dan Bunda Asuh Anak stunting Maluku oleh Duta Bapak Asuh stunting, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa, S.E., M.M, bertempat di Lobby Makodam, Rabu (2/11/2022).

Pengukuhan dan pelantikan hari ini sekaligus menandai dimulainya program Bapak dan Bunda Asuh Anak Stunting Maluku yang digagas oleh BKKBN wilayah Maluku yang tentunya menambah energi bagi Pemerintah Provinsi Maluku dan tim BKKBN bersama-sama menekan angka stunting seperti yang diharapkan.

“Lanud Pattimura dan Pemerintah Provinsi Maluku mendapat kepercayaan, hal ini merupakan tantangan dalam upaya percepatan penurunan angka stunting di wilayah Maluku sekaligus trigger bagi kita untuk bekerja cepat guna menurunkan prevalensi stunting di wilayah maluku” pungkas Mantan Komandan Skadron Udara 4 ini.

Pada kesempatan yang sama, Deputi Bidang Pelatihan, Penelitian dan Pengembangan BKKBN RI, Prof. drh. M Rizal Martua Damanik, MRep.Sc, PhD yang membacakan amanat Kepala BKKBN, memberikan apresiasi yang tinggi kepada segenap jajaran TNI Maluku, Instansi Pemerintah dan masyarakat, swasta serta seluruh unsur yang telah berkontribusi dalam memajukan Provinsi Maluku melalui program pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana.

Usai kegiatan Pengukuhan dan Pelantikan Duta Stunting, dilanjutkan kegiatan pemberian tali asih oleh para pejabat TNI, berupa sembako, susu, madu dan vitamin kepada beberapa perwakilan keluarga yang balitanya terdampak stunting di wilayah Ambon.

Hadir dalam acara tersebut Pangdam XVI/Pattimura beserta Ibu, Danrem 151/Binaiya beserta Ibu, Danlantamal IX Ambon beserta Ibu, Kasdam XVI/Pattimura, Danlanud Pattimura beserta Ibu, Aspotmar lantamal IX Ambon, Forkopimda Maluku, Kepala BKKBN Prov. Maluku, Kadis Kesehatan Prov. Maluku, Kadis Dukcapil Prov. Maluku dan Pemerintah Kabupaten serta Kota se-Provinsi Maluku…@/red

Related posts