Prajurit Petarung Candraca Mengikuti Lomba Cross Country Dalam Perebutan Pleton Petarung Tahun 2022 Dalam Rangka Peringati HUT Marinir Ke 77

Jakarta, PW: Batalyon Infanteri 4 Marinir mengikuti lomba Binsat (Pembinaan Satuan) Perebutan Pleton Petarung Tahun 2022  dalam perlombaan Cros Country (CC) tingkat Pasmar 1 bertempat di Lapangan HR Agusni Jumasri Kesatrian Marinir Cilandak, Jakarta Selatan. Selasa (01/11/2022)

Kegiatan yang dilaksanakan tersebut selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., tentang membangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional, serta tangguh menghadapi segala ancaman.

Cross country adalah salah satu lari jarak jauh yang dilakukan di alam terbuka dengan 3 item rintangan yaitu panahan, renang dan dayung. Olahraga tersebut menggunakan  pack helm bersenjata.

Komandan Batalyon Infanteri 4 Marinir (Danyonif 4 Marinir) Menyampaikan  kepada seluruh atlet Binsat Yonif 4 Mar  Terima kasih para prajurit karena sudah berjuang  untuk bersaing pada  ajang perlombaan tersebut, semoga kedepanya dengan adanya perlombaan, prajurit lebih bersemangat lagi untuk berlatih membawa nama satuan.

Related posts