Penaikan Bendera Hari Senin Dilaksanakan Dengan Penuh Semangat Danyonif 4 Marinir sebagai Inspektur Upacara

Jakarta, PW: Dalam Rangka Upacara penaikan bendera Merah Putih pada hari Senin Batalyon Infanteri 4 Marinir (Yonif 4 Marinir) ditunjuk sebagai panitia penyelengaara Upacara bertempat di Lapangan Apel Brigif 1 Marinir, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (31/10/2022).

Kegiatan tersebut selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Magrono, S.E., M.M., tentang menjaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat bangsa dan negara.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Letkol Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago,M.Tr.Opsla, Komandan Upacara (Danup) Kapten Marinir Septian Subali Asmoro, Perwira Upacara (Paup) Letda Marinir I Putu Dita Permana, dan sebagai Pengibar bendera pengucap sapta marga adalah anggota Yonif 4 Marinir yang diikuti oleh Prajurit Pasmar 1.

Komandan Batalyon Infanteri 4 Marinir (Danyonif 4 Marinir) Letkol Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago,M.Tr.Opsla Menyampaikan Upacara bendera hari Senin ini telah dilaksanakan oleh anggota Yonif 4 Marinir dengan penuh semangat dan jiwa nasionalisme tinggi,untuk menghormati para pahlawan yang telah memperjuangkan bangsa Indonesia,” ungkapnya.

Related posts