Jakarta, PW: Dalam rangka peringati HUT Ke-57 Brigif 1 Marinir, atlet Brigif 1 Marinir mendominasi juara diperlombaan Archery Open Championship Tahun 2022 yang diselenggarakan di Bukit Maryoto, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan Jumat,14/10/22.
Pada perlombaan Archery Open Championship Tahun 2022 di bagi beberapa kelas yaitu kelas perorangan Standart, Perorangan Open, Beregu Standart, Beregu Open, dimana hal ini salah satu cara menjaring bibit-bibit atlet di jajaran Brigif 1 Marinir untuk kancah Internasional yang dapat mengaharumkan nama Korps Marinir maupun Bangsa dan Negara.
Pelaksanaan lomba tersebut keluar sebagai juara yaitu kategori berebow Militer 20 meter kategori Eliminasi Putra juara 1 Jerfri sapu Jagad archery, kategori Eliminasi Putri ibu Meiga Pasopati archery, kategori beregu putra juara 1 Pasopati archery, beregu putri Angmor archery, Mixed team juara 1 Pasopati archery juara dua Ranratfib archery dan juara 3 Angmor archery.
Dalam kesempatan tersebut Danbrigif 1 Marinir Kolonel Marinir Arief R.H. Anggorojati, S.E., M.M., CTMP. menyampaikan saya sangat apresiasi dan ucapkan terima kasih kepada para atlet dijajaran Brigif 1 Marinir yang selama ini terus beratih dengan keras dan membuahkan hasil yang cukup memuaskan dalam perlombaan kali ini. Ingat, kita sebagai tuan rumah, kita harus mampu berprestasi dan jadikan ajang ini sebagai jembatan kalian untuk lebih berprestasi lagi yang dapat mengaharumkan nama satuan,”ucapnya”.