Ambon PW. TNI AU. Upacara peringatan HUT ke-77 Tentara Nasional Indonesia di Gelar di Mako Lantamal IX/Ambon, Rabu (5/10/22).
Selaku Inspektur upacara Gubernur Maluku Irjen Pol (Pur) Drs. Murad Ismail, S.H., M.H. dan bertindak sebagai Komandan upacara Letkol Mar Rowin Simarmata., M.Tr., Opsla. yang keseharianya menjabat sebagai Komandan Batalyon Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IX/Ambon, pada pelaksanaan upacara HUT ke-77 TNI tahun ini diusung mengambil tema “TNI Adalah Kita”.
Dalam sambutan Panglima TNI Jenderal TNI, Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil., Ph.D. yang dibacakan Gubernur Maluku, Panglima TNI menghimbau kepada seluruh Prajurit TNI dan PNS TNI untuk menjaga kepercayaan masyarakat, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan tugas pokok TNI, serta menjadi garda terdepan dalam menghadapi setiap ancaman setiap tantangan setiap hambatan dan gangguan serta bersikap profesional sesuai dengan Sapta Marga dan Sumpah Prajurit.
Selain itu, dalam sambutan disampaikan hasil survei dari beberapa lembaga survey di Indonesia seperti Politik Indikator Indonesia yang menyampaikan hasil survey bahwa TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik sebesar 93,2% dan hasil survei terhadap dukungan kepuasan kinerja TNI terhadap Demokrasi sebesar 93,5% .
Setelah Upacara Parade, kegiatan dilanjutkan dengan demo defile Pasukan serta pawai Alutsista TNI, termasuk Sailing Pass dari TNI AL, unsur-unsur pendukung perairan Maluku, dan para nelayan di wilayah Ambon.
Rangkaian kegiatan perayaan dilanjutkan dengan acara syukuran berupa prosesi pemotongan tumpeng oleh Pangdam XVI/Pattimura, Danlantamal IX/Ambon dan Danlanud Pattimura, serta memberikan secara simbolis tumpeng kepada para Veteran TNI, dan ditutup dengan acara Panggung Prajurit, dimana para hadirin dan prajurit dihibur dengan berbagai penampilan dari prajurit dan berbagai penampilan lainnya.
Turut Hadir dalam Acara ini Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen TNI Ruruh A Setyawibawa., S.E., M.M., Kapolda Maluku, Irjen Pol Drs. Lotharia Latif., M Hum., Danlantamal IX /Ambon, Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina., S.E., M.M., M.T., Kasdam XVI/Pattimura, Brigjen TNI Asep Abdurachman, S.E., M.M., Danlanud Pattimura, Kolonel Pnb Tiopan Hutapea, S.Sos., M.A.P., Kabinda Maluku, Brigjen TNI Jimmy Aritonang, Wakajati Maluku, Rektor Unpati MJ Sapteno, Pejabat Wali Kota Ambon, Forkopimda dan Tokoh Agama, BUMN, Perbankan serta Pejabat Instasi lainya…@/red