Jakarta, PW: Memperingati hari Kesaktian Pancasila, Prajurit Petarung Pasopati Batalyon Infanteri 2 Marinir ikuti upacara hari Kesaktian Pancasila yang digelar di Lapangan Apel Brigif 1 Marinir Ksatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan. Sabtu(01/10/2022).
Peringantan Hari kesaktian Pancasila 01 Oktober 2022 yang mengusung tema “Bangkit Bergerak Bersama Pancasila”. Upacara yang dipimpin langsung oleh Wakil Komandan Korps Marinir Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP. Upacara diawali dengan penghormatan kepada Inspektur Upacara dilanjutkan dengan pembacaan Pancasila dan UUD 1945 serta dilanjutkan dengan pembacaan ikrar dengan berdiri sikap sempurna.
Komandan Batalyon Infanteri 2 Marinir Letkol Marinir Sri Utomo, M.Si(Han)., M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa Hari Kesaktian Pancasila memiliki makna sebagai usaha untuk membentengi peranan Pancasila sebagai Dasar Negara serta sebagai Ideologi Bangsa Indonesia, maka dari itu sebagai upaya mengenang sejarah bangsa diperingati dalam setiap tahunnya yaitu pada setiap tanggal 1 Oktober.
“Dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila, sebagai generasi muda Yonif 2 Marinir membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Letkol Marinir Sri Utomo.