Polres Pulang Pisau Gelar Kemah Bhakti Saka Bhayangkara di Gudep 1393-1394 Pattimura SMPN 2 Maliku

Pulang Pisau – Untuk mempererat tali persaudaraan bagi pramuka penegak dan penggalang, mengembangkan bakat, kemampuan, pengalaman dan wawasan Sat Binmas Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, menggelar Kemah Bhakti Saka Bhayangkara di Gudep Pattimura SMPN 2 Maliku. Sabtu (01/10/2022) Pagi.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kasat Binmas Iptu Ujang Kustarman dalam amanatnya mengatakan selama 2 hari anggota Saka Bhayangkara akan mendapat materi kepramukaan, termasuk materi kesakaan khususnya Bhayangkara.

Anggota Pramuka harus memiliki mental kepribadian yang kuat, bersemangat dan ulet sebagai penerus bangsa, jadikan perkemahan sebagai ajang menjalin persahabatan sesama anggota Pramuka. Pupuk jiwa dan semangat persatuan dan kesatuan karena Gerakan Pramuka untuk meningkatkan semangat bela negara dan meningkatkan semangat patriotisme, ucap kasat binmas

“Selamat melaksanakan perkemahan, manfaatkan sebaik – baiknya , satuan karya bhayangkara Polres Pulang Pisau menyiapkan wadah kepada adik – adik untuk berkarya , berekpresi dan bersosialisasi dengan teman – teman,” tutupnya

Hadir pada kegiatan tersebut Pembina Gudep Pattimura SMPN 2 Maliku, Para Kepsek dan guru pendamping dari perwakilan Sekolah yang mengikuti kemah Bhakti. (Humasrespulpis)

Related posts