(Magetan) PW : Dalam rangka perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono tentang bangun sumber daya manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Atlet Karate Yonif 3 Marinir telah berhasil merebut medali emas pada Kejuaraan Provinsi (KEJURPROV) Jawa Timur tahun 2022 di GOR Ki Mageti Magetan, Jawa Timur. Minggu (11/09/2022).
Pada Kejuaraan yang diikuti 700 Atlet karate dan di selenggarakan pada tanggal 09 sampai dengan 11 September 2022 tersebut Atlet karateka Yonif 3 Marinir Pratu Marinir Bagas Arya telah berhasil merebut juara 1 dan 2 pada kategori Kumite Beregu dan Perorangan kelas 67 Kg TNI/Polri Putra dan Pratu Marinir Tomy berhasil merebut juara 2 pada kategori kumite perorangan kelas 84 Kg.
Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto, SE, MSDA menyampaikan ucapan selamat dan rasa bangga atas keberhasilan yang dicapai Atlet Karate Yonif 3 Marinir kara dapat mengharumkan nama Satuan dan Korps Marinir, karena prestasi yang didapatkan sebagai bukti dari hasil latihan yang keras dan disiplin selama ini.
“Terima kasih dan rasa bangga atas keberhasilan Atlet Karateka Yonif 3 Marinir yang berhasil meraih juara pada Kejurprov Jatim tahun 2022,” ungkapnya.