(Surabaya) PW: Dalam rangka melaksanakan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembentukan prajurit yang unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman maka dari Batalyon Angkutan Bermotor 2 Marinir (Yonangmor 2 Mar) melaksanakan uji kesamaptaan jasmani di Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra, Karang Pilang, Surabaya. Kamis (28/07/2022).
Kegiatan diawali pengecekan personel, pengecekan kesehatan, dilanjutkan senam pemanasan dengan tujuan untuk memberikan pelemasan otot-otot dan untuk menghindari cedera pada saat melaksanakan Samapta. Materi Samapta yang diujikan lari dengan jarak 10 Km.
Komandan Batalyon Angkutan Bermotor 2 Marinir (Danyonangmor 2 Mar) Mayor Marinir Yudiyanto Darmawan., menyampaikan bahwa tes samapta tersebut dilaksanakan dengan tujuan untuk mengukur tingkat kemampuan fisik dan kebugaran tubuh prajurit Yonangmor 2 Mar dengan kondisi kesehatan yang prima maka dapat menunjang kelancaran tugas serta dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia, baik untuk saat ini maupun dalam menghadapi tugas ke depan.
“Perlu diketahui oleh seluruh personil Yonangmor 2 Mar agar dalam melaksanakan kegiatan Garjas ini, dilakukan dengan sungguh- sungguh dengan harapan apa yang diharapkan mampu terpenuhi salah satunya dalam menunjang kebugaran dan kesehatan tubuh, sehingga dengan badan yang prima dapat mendukung tugas pokok satuan.” Ucap Danyonangmor 2 Mar.