Pulang Pisau – Ditengah Pandemi virus covid-19 yang masih merebak dan dalam rangka mencegah penyebarannya, Banit Sabhara Polsek Sebangau Kuala Polres Pulang Pisau (Pulpis), Polda Kalteng, Bripka Heri Widodo, menyambangi masyarakat desa Paduran Sebangau Kec. Sebangau Kuala untuk memberikan edukasi dan himbauan penerapan prokes. Senin (11/07/2022) pagi.
Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K. melalui Kapolsek Sebangau Kuala Ipda Suwanto, S.Sos. menyampaikan, kegiatan sambang dan penyampaian himbauan yang dilakukan ini bertujuan agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah serta agar masyarakat disiplin menerapkan pola hidup yang sehat agar terhindar dari virus covid-19.
Selain itu, Bripka Heri juga menghimbau masyarakat desa agar berkomitmen untuk selalu mematuhi protokol kesehatan 3M, yaitu dengan menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.
“Harapan kami masyarakat dapat menerapkan pola hidup sehat dan mempraktikkannya dalam kehidupan sehari-hari serta menerima apa yang sudah ditetapkan oleh pemerintah dalam upaya pencegahan dan pengendalian virus Covid-19 agar kita bersama-sama bisa terhindar dan memutus mata rantai penyebaran virus corona,” tutup Ipda Suwanto.