Tangerang, PW: Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Dr. Hermanto, S.E., M.M., CSBA., dan Kepala Dinas Potensi Maritim TNI AL (Kadispotmaral) Laksma TNI Dr. Suradi Agung Slamet, S.T., S.Sos., M.M., meninjau kesiapan lokasi yang akan digunakan untuk penanaman mangrove Nasional bertempat di Pantai Tanjung Pasir, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Banten, Senin (04/07/2022).
Penanaman mangrove secara Nasional merupakan salah satu acara dalam rangka menyambut G20, yaitu salah satu tema yang akan diangkat adalah terkait dengan penanaman mangrove karena mengingat Indonesia sebagai salah satu paru-paru Dunia.
“Siapkan seluruh sarana dan prasarana dengan maksimal karena event ini merupakan kegiatan salah satu kegiatan unggulan dalam rangka menyambut G20 yang akan berlangsung,” tegas Danpasmar 1 dalam kesempatannya.
Sementara itu, turut hadir dalam kegiatan tersebut Asisten Intelijen Komandan Pasmar 1 (Asintel Danpasmar 1) Kolonel Marinir Carles Arianto Lumban Gaol, Asisten Operasi Komandan Pasmar 1 (Asops Danpasmar 1) Letkol Marinir Dwi Aryanto dan Sekdispotmaral Kolonel Laut IGP Aswan Candra.