TNI AL Siapkan Lahan Penanaman Mangrove Nasional

Jakarta, PW:  Dalam rangka menyambut Hari Mangrove Sedunia, TNI Angkatan Laut pada bulan Juli 2022 berencana akan menggelar kegiatan penanaman mangrove nasional secara serentak di seluruh Indonesia dengan melibatkan masyarakat pesisir, nelayan, petani, kelompok mangrove dan Pramuka Saka Bahari.

Kepala Dinas Potensi Maritim Angkatan Laut (Kadispotmaral) Laksma TNI Suradi didampingi Staf dan panitia pelaksana meninjau lokasi yang akan dijadikan pusat lokasi kegiatan dimana rencananya akan dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo di Tanjung Pasir, Teluk Naga, Tangerang  Banten pada Senin (27/6).

Menurut Kadispotmaral, hadirnya Hutan Mangrove sangat berperan penting dalam menjaga garis pantai agar tetap stabil, kehadiran populasi pohon dan semak yang ada pada hutan mangrove tersebut dapat melindungi tepian pantai dari terjangan ombak langsung yang berpotensi menghantam dan merusak bibir pantai. “Selain itu, peran penting Hutan Mangrove lainnya yakni melindungi pantai dan tebing sungai dari kerusakan, seperti erosi, abrasi dan intrusi,” ujarnya.

Lebih jauh Laksma Suradi mengatakan, hutan mangrove bermanfaat untuk peremajaan dan pemeliharaan ekosistem di wilayah pesisir dan pulau-pulau agar terhindar dari abrasi pantai oleh air laut, mencegah dan mengurangi dampak kerusakan akibat bencana tsunami, merangsang perlindungan keanekaragaman hayati serta meningkatkan perekonomian masyarakat melalui pemanfaatan vegetasi hutan mangrove.

“Mengingat pentingnya mangrove bagi kelestarian alam, kepentingan masyarakat dan pertahanan, maka kegiatan Penanaman Mangrove Nasional secara serentak tahun 2022 akan dilaksanakan pada akhir Juli 2022 dengan melibatkan lembaga fungsional, Kementerian, seluruh jajaran TNI/Polri, pemerintah daerah dan stake holder terkait,” pungkas Laksma Suradi.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Perintah Harian Kasal Laksamana Yudo Margono untuk menjalin solidaritas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan dan agar menjaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi masyarakat bangsa dan negara.

Related posts