Dislitbang TNI AL Merupakan Rumah Besar Bagi Korps Khusus

Jakarta, PW: “Dinas Penelitian dan Pengembangan TNI Angkatan Laut (Dislitbangal) merupakan rumah besar bagi Korps Khusus Non Hukum yang berfungsi sebagai wadah bagi personelnya dalam hal pembinaan karier. Sesuai dengan Perkasal No. 5 tahun 2022 Kadislitbangal ditunjuk sebagai pembina Korps Khusus yang sebelumnya dipegang oleh Kadiskum AL.”

Demikian dikatakan Kepala Dinas Penelitian dan Pengembangan TNI AL (Kadislitbangal) Laksamana Pertama TNI Taufik Arief saat tatap muka dengan 318 Perwira Korps Khusus (KH) dari Kotama TNI AL wilayah Surabaya, bertempat di Gedung R. Mulyadi, Ksatrian Kodiklatal Bumimoro, Surabaya, Rabu (22/06/2022) kemarin.

Kadislitbangal yang ditunjuk sebagai pembina Korps Khusus saat ini membawahi 13 profesi perwira yakni, Intelijen & Sandi, Penerangan, Hidrografi, Penerbangan, Personil, Psikologi, Pendidikan, Surveyor, Infolahta, Penelitian, Faslan, Auditor, Rohaniawan, sedangkan untuk Bintara dan Tamtama terdiri dari 3 profesi yaitu Jasmani, Pengolah Data Komputer, serta Musik.

Dalam kesempatan tersebut, Kadislitbangal juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh Perwira Korps KH di Surabaya, yang telah menaruh atensi dengan hadir mengikuti acara yang memang didedikasikan untuk sarana konsultasi sesama Korps Khusus guna membangkitkan TNI AL maju menuju ke tahap profesional.

Mantan Kadiswatpersal ini mengungkapkan bahwa dirinya berdiri dalam silaturahmi Perwira Korps Khusus TNI AL wilayah Surabaya bukan sebagai Kadislitbangal, melainkan selaku Ketua Korps Khusus yang siap melaksanakan sejumlah tugas dan tanggung jawab pembinaan Korps Khusus dan kejuruan. “Saya berharap semua informasi, nasehat, maupun saran yang disampaikan dapat menjadi suplemen bagi Perwira Korps Khusus untuk menjadi lebih baik serta optimal dalam melaksanakan amanah kedinasan maupun kehidupan sehari-hari,” ucap Laksma Taufik.

Selain itu, Kadislitbangal berpesan kepada seluruh Perwira Korps Khusus agar menjaga kesehatan dan semangat baik dalam pekerjaan maupun keluarga, mengimplementasikan Trisila TNI AL dengan meningkatkan etos kerja, membangun optimisme dan budaya baik (bangga akan TNI AL), serta membangun komunikasi yang sehat di lingkungan kerja di manapun bertugas (fleksibel dan adaptif), sehingga Binkorps sangat mengharapkan peran aktif semua personel dengan saran masukan dalam membangun korps khusus ke depan (kepedulian dan espirit de corps).

Kegiatan tatap muka antara Kadislitbangal dengan Perwira Korps Khusus TNI AL wilayah Surabaya ini merupakan wujud pelaksanaan Program Prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono dalam membangun Sumber Daya Manusia (SDM) TNI AL yang unggul dan profesional.

Related posts