Irjen TNI Laksanakan Kunjungan Kerja Di Mako Pasmar 3 Sorong

Sorong, PW: Wakil Komandan Pasmar 3 Kolonel Mar Nanang Saefulloh, S.E mewakili Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto, S.E menyambut kehadiran Inspektur Jenderal (Irjen) TNI Letnan Jenderal TNI (Mar) Bambang Suswantono, S.H., M.H., M.Tr.(Han) di Mako Pasmar 3 Jl. Sorong-Klamono Km.16, Distrik Klaurung, Kota Sorong, Papua Barat. Kamis (16/06/2022).

Kedatangan Perwira berbintang tiga yang juga pernah menjabat Komandan Korps Marinir periode 2017-2018 ini adalah dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja Audit Kinerja Inspektorat Jenderal TNI Periode II TA. 2022 ke satuan-satuan TNI di wilayah Papua, yang salah satunya adalah Pasmar 3 di Sorong Papua Barat.

Pada kesempatan tersebut, Wadan Pasmar 3 mengucapkan selamat datang kepada Irjen TNI beserta rombongan di Kesatrian Marinir Agoes Soebekti Mako Pasmar 3. Selanjutnya, Kolonel Mar Nanang Saefulloh memaparkan perkembangan pembangunan sarana dan prasarana yang telah dan akan dilaksanakan di lingkungan Pasmar 3.

“Dengan keterbatasan kondisi saat ini, kami Pasmar 3 akan terus bertekad dan berupaya untuk terus menjadi pasukan pendarat yang profesional, modern dan tangguh,” tegasnya.

Sementara itu, Irjen TNI menjelaskan bahwa kegiatan audit kinerja yang dilakukan oleh tim Itjen TNI merupakan kegiatan yang independen dan obyektif dalam bentuk pemberian keyakinan dan konsultasi yang dirancang untuk memberi nilai tambah dan meningkatkan operasional organisasi. Usai pemberian cinderamata kepada Pasmar 3, Irjen TNI melanjutkan kegiatan tour facility di kesatrian Agoes Soebekti.

Dalam kunjungan tersebut, Irjen TNI didampingi oleh Inspektur Umum (Irum) Brigjen TNI Dedy Irwanto, S.E., M.M., CFrA, Inspektur Operasi (Irops) Laksma TNI Agus Priyatna, S.T., M.M., M.Tr.A.P., CFrA dan Sesmin Irjen TNI Mayor Cpm Triyono.

Related posts