Surabaya, PW: Sebagai upaya untuk tetap sehat dan menjaga kebugaran Perwira Menbanpur 2 Mar tidak berhenti berolahraga karena menjadi renta. Kita menjadi renta karena berhenti berolahraga, mungkin kalimat tersebut yang menjadi “Motto” pada kegiatan olahraga yang dilaksanakan di seputaran Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra Karangpilang Surabaya, kali ini Batalyon Komunikasi dan Elektronika 2 Marinir (Yonkomlek 2 Mar) sebagai panitia penyelenggara kegiatan olahraga bersama. Selasa (14/06/2022).
Kegiatan diawali dengan pengecekan tekanan darah oleh prajurit dari Batalyon Kesehatan 2 Marinir dilanjutkan dengan pemanasan di depan Mako Menbanpur 2 Mar kemudian lari mengelilingi Kesatrian dan dilanjutkan permainan tenis lapangan.
Di sela sela kegiatan olahraga bersama tersebut Danmenbanpur 2 Mar Kolonel Marinir Hadi Santoso., S.E., M.M., memberikan kesempatan kepada Perwira Staf, untuk menyampaikan beberapa informasi sesuai bidang staf masing masing. Selanjutnya paparan Latihan Satbanmin oleh Pasi Ops Yonkes 2 Mar Mayor Laut (k) drg. Bobby Ardhi Susetyo, Sp.Pros, serta usul dan saran dari Komandan Satuan.
Selain itu Danmenbanpur 2 Mar juga memberikan arahan dan menjelaskan secara rinci tentang Satbanmin yang dikarenakan dalam waktu dekat akan kita laksanakan Latihan Satbanmin dalam rangka Latihan Satuan Lanjutan (LSL) I Tri Wulan (TW) II Tahun 2022.
Dengan kegiatan olahraga bersama ini saya harapkan disamping untuk menjaga kebugaran tubuh juga dapat dimanfaatkan untuk saling bertukar informasi sesuai dengan staf dan bidang masing masing guna mengetahui perkembangan di lingkungan kerja kita,” ucap Danmenbanpur 2 Mar.