Kodim 1509/Labuha Siap Backup Operasi Patuh Kie Raha 2022 Polres Halsel

HALSEL PW. Upaya pendisiplinan para pengguna jalan raya terutama pengendara sepeda motor dan mobil terus dilakukan oleh Satlantas Polres Halsel dengan menggelar Operasi Patuh Kie Raha 2022. Upaya tersebut didukung oleh Kodim 1509/Labuha dengan mengirim beberapa orang personel untuk memback up Kepolisian Halmahera Selatan selama 14 hari. Yang Awali dengan Upacara tanda Operasi Patuh Pie Raha di Buka Secara Resmi Oleh Kapolres Halsel, Senin (13/06/2022)

Demikian dikatakan Komandan Kodim 1509/Labuha Letnan Kolonel Kav Romy Parnigotan Sitompul.S.Hub.Int., disela-sela Kesibukan nya , Dalam pelaksanaan Operasi Patuh Kie Raha 2022 selain melibatkan personel Kodim 1509/Labuha juga melibatkan personel Subdenpom XVI/1-2 Labuha, Dinas Perhubungan dan Satpol PP Kabupaten Halmahera Selatan.

Menurutnya, pelibatan beberapa instansi sebagai wujud sinergitas TNI Polri dan Pemerintah Daerah dalam mewujudkan masyarakat yang taat hukum berlalu lintas.

Alhamdulillah ini wujud konkret pemerintah dalam membangun kepatuhan berlalu lintas dengan harapan masyarakat aman dan tertib dalam berlalu lintas sehingga dapat mengurangi kecelakaan di jalan, ungkap Romy sapaan akrab Dandim 1509/Labuha.

Selain itu, Dandim 1509/Labuha juga mengimbau masyarakat Halmahera Selatan untuk melengkapi diri dengan Surat Ijin Mengemudi (SIM) dan surat kendaraan (STNK) maupun kelengkapan kendaraan itu sendiri seperti spion, helm, nomor plat, lampu dan lainnya sehingga aman apabila ada pemeriksaan dari petugas di jalan.

Jadi mari kita dukung kegiatan ini dengan melengkapi diri dan kendaraan, taati rambu-rambu lalu lintas maupun ketentuan lain selama di jalan raya sehingga kemanapun pergi akan aman dan lancar. Seusai dengan Tema upacara Operasi patuh kie raha Tertib berlalu lintas menyelamatkan Anak Bangsa jadi kita tertib bisa ikut membantu meringankan beban kerja dari anggota polres yang melaksanakan tugasnya, pungkasnya sambil tersenyum.

Pelaksanaan Operasi Patuh Kie Raha 2022 terhitung mulai tanggal 13 Juni sampai dengan 26 Juni 2022 dengan lokasi operasi berbeda setiap hari…@/red

Related posts