HALSEL PW. Dandim 1509/Labuha bersama Jajaran mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila secara virtual yang disiarkan langsung dari kota Ende Provinsi Nusa Tenggara Timur melalui Channel Youtube Milik BPIP, kegiatan Upacara Virtual dilaksanakan di Aula Makodim 1509/Labuha Jalan Sapta Marga,Kampung Makian, Kecamatan Bacan Selatan, Rabu (01/6/2022).
Tema peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2022 adalah Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia”. Kegiatan peringatan hari lahir Pancasila juga diikuti oleh Koramil jajaran Kodim 1509/Labuha dari Wilayah Koramil Jajaran,
Saat di temui selesai menyaksikan pelaksanaan upacara, Dandim 1509/Labuha Letkol Kav Romy Parnigotan Sitompul.S.Hub.Int mengatakan, peringatan Hari Lahir Pancasila sebagai jembatan untuk mengenang, menghormati, menghargai dan mengingat kembali perjuangan pendiri bangsa dalam merumuskan Pancasila.
“Walaupun peringatan hari Lahir Pancasila ini dilaksanakan secara virtual, tetapi tidak mengurangi sedikitpun rasa cinta kita kepada pancasila apalagi dari kota ende yang mempunyai sejarah Tempat Presiden Soekarno melahirkan pemikiran dan merumuskan Pancasila serta penekanan dari Presiden Ir.Joko widodo agar kita menerapkan Nilai nilai luhur Pancasila dalam kehidupan kita sehari-hari,
Kita sebagai generasi penerus bangsa, harus dapat menjaga, menerapkan, mengamalkan apa yang menjadi point-point yang ada dalam Pancasila”, tutup Dandim…@/red