Korban tewas akibat serangan buaya di Sebangau Akhirnya ditemukan

PULANG PISAU – PW : Setelah dilaporkan Hilang di seputaran Daerah Aliran Sungai ( DAS ) Muara Sampang Sebangau Kuala Kabupaten Pulang Pisau akibat diserang seekor Buaya pada Hari Minggu 15 Mei 2022 kemaren korban atas nama Fauzi alias Ipau ( 20 Tahun) akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa, berdasarkan indentitas korban diketahui merupakan warga Desa Jalan Murung Raya RT.05/RW 0 Kecamatan Bakumpai Kabupaten Batola Provinsi Kalimantan Selatan.

Kapolres Pulang Pisau AKBP.Kurniawan Hartono,S.I.K Melalui Kasi Humas Polres Pulang Pisau AKP.Daspin dalam siaran Persnya membenarkan bahwa Jenazah korban sudah berhasil ditemukan pada hari Selasa, 17 Mei 2022 sekira pukul 08 Wib.

” Saat korban ditemukan Posisi jenazah korban mengapung di sungai besar Sebangau, dan Tubuh korban masih dalam keadaan utuh, Bengkak, dan dibagian tubuh terdapat bekas gigitan buaya” terang Kasi Humas.

Selanjutnya, Kata Daspin setelah jasad korban ditemukan kemudian warga mengangkat korban keatas klotok untuk mengevakuasi korban sambil menunggu tim dari Puskesmas Sebangau Kuala.

” setelah tim kesehatan tiba di TKP untuk melakukan Visum keluarga korban menolak untuk dilakukan visum dan sepakat membawa korban pulang ke Marabahan ” Pungkasnya.( Rd/ril)

Related posts