(Surabaya), PW: Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto dengan didampingi oleh Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Ny. Wid Widodo Dwi Purwanto melaksanakan kunjungan kerja ke Rumah Sakit TNI AL Marinir (Rumkitalmar) Ewa Pangalila Pangkalan Korps Marinir (Lanmar) Surabaya di Jl. Golf I/1, Kelurahan Gunung Sari, Gunung Sari, Dukuh Pakis, Surabaya. Kamis (14/04/2022).
Kunjungan kerja yang di sambut dengan vallreef, dilanjutkan dengan Paparan oleh Komandan Rumkitalmar (Danrumkitalmar) Lanmar Surabaya, Letkol Laut (K) dr. Yusuf Wibisono, dilanjutkan dengan Diskusi bersama Dankormar, tour facility serta pengecekan sarana dan prasarana Rumkitalmar hingga membesuk pasien yang sedang dirawat di Rumah Sakit.
Danrumkitalmar dalam paparannya, secara singkat menyampaikan tentang profil Rumah Sakit yang merupakan Rumah Sakit militer Korps Marinir TNI-AL dan berada dibawah kendali Pangkalan Marinir Surabaya, serta memiliki dua tugas pokok yaitu: pertama melaksanakan Dukungan Kesehatan bagi satuan-satuan di jajaran Korps Marinir dalam melaksanakan Operasi Militer Perang (OMP) maupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP). Tugas pokok kedua adalah melaksanakan Pelayanan Kesehatan bagi Prajurit TNI khususnya di lingkungan Korps Marunir dan keluarga, purnawirawan serta masyarakat umum.
Selanjutnya dalam diskusi, Dankormar menyampaikan bahwa akan memulai meningkatkan kualitas Rumah Sakit. “Saya akan berupaya memulai meningkatkan kualitas Rumah Sakit, mulai dari Sumber Daya Manusia (SDM), peralatannya dan kemarkasannya,” ungkap Dankormar dalam diskusi.
Turut mendampingi dalam kunjungan kerja tersebut, Koorsahli Dankormar Kolonel Marinir Chaerudin Toyyib, Aspers Dankormar Kolonel Marinir Pangestu Widiatmoko, S.E., Aspotmar Dankormar Kolonel Marinir Raja E. Girsang, S.E., M.M., Dankolatmar Kolonel Marinir I Made Sukada, Danlanmar Surabaya Kolonel Marinir Idi Rizaldi, serta Wadan Kodikmar Kolonel Marinir Efhardian.