Jakarta, PW: Batalyon Tank Amfibi 1 Mar (Yontankfib 1Mar) Laksanakan Uji Petik Nilai Menembak laras panjang (SS1), Guna meningkatkan kemampuan dan keterampilan menembak laras panjang Prajurit Yontankfib 1 Mar, Bertempat di Lapangan Tembak Jusman Puger, Kesatrian Marinir Hartono, Jakarta Selatan, Selasa (05/04/2022).
Kegiatan menembak ini dilaksanakan dibulan suci Rahmadan, meski ditengah situasi berpuasa hal itu tidak mengurangi pelaksanaan program latihan yang sudah terjadwal. Dengan tetap mengedepankan zero accident, dimana sebelum melakukan menembak ada briefing dari Instruktur Pelatih kepada seluruh Prajurit yang akan melaksanakan menembak, tentang tata cara penggunaan senjata serta penanganan bilamana ada trouble shooting dengan tujuan untuk merefresh agar tidak terjadi kesalahan yang bisa berakibat fatal.
Kegiatan tersebut selaras dengan perintah harian Bapak Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, SE, MM, tentang bangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional, serta tangguh menghadapi segala ancaman.
Selama kegiatan tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan memakai masker, dan mengutamakan faktor keselamatan dalam kegiatan.