(Sidoarjo) PW : Dalam rangka menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, Prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir mempertajam kemampuan menembak Pistol di lapangan tembak Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Kamis (31/03/2022)
Kegiatan menembak pistol dari jarak 20 Meter tersebut n dalam rangka Uji Nilai Perorangan Dasar (UNPD) Triwulan I Tahun 2022 sebagai tolok ukur dalam membina personel.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr.Opsla mengharapkan dengan pelaksanaan uji nilai perorangan dasar, pembinaan kekuatan dan kemampuan serta ketrampilan perorangan Prajurit Yonif 1 Marinir akan lebih meningkat
“Utamakan faktor keamanan dan keselamatan dalam pelaksanaan kegiatan demi tercapainya tujuan yang diharapkan,” tegasnya.