(Mojokerto), PW: Menindak lanjuti Perintah Harian Kasal Laksamana TNI Yudo Margono tentang menjadi contoh dan teladan dalam mendukung upaya percepatan penanganan wabah Covid-19, Prajurit Batalyon Kesehatan 2 Marinir (Yonkes 2 Marinir) dilibatkan langsung dalam mendukung pemberian Vaksinasi Covid-19 Booster jenis Astrazeneca kepada warga Kecamatan Mojoanyar, Mojokerto, Rabu (02/03/2022).
Vaksinasi ini bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto selain itu juga warga sangat antusias dalam pelaksanaan Vaksinasi, Sebelum pelaksanaan Vaksinasi peserta terlebih dahulu di cek kesehatannya, karena syarat utama untuk menerima vaksin ini harus dalam kondisi sehat. Setelah itu peserta diwajibkan untuk menunggu 30 menit untuk mengantisipasi gejala yang muncul dari vaksin Covid-19, apabila tidak terjadi kontraksi maka peserta diperbolehkan pulang.
Komandan Batalyon Kesehatan 2 Marinir Letkol Laut (K) dr. Satrio Sugiharto Machfudi menyampaikan pelaksanaan penyuntikan Vaksinasi Covid-19 tahap Booster ini wajib dilakukan, sebagai penyempurna Vaksinasi yang tahap kedua, maka dari itu harus dilaksanakan dengan jeli, teliti dan sesuai SOP yang sudah ditetapkan dalam pemberian Vaksinasi Covid-19.
Pemberian Vaksinasi tahap Booster ini berlangsung dengan tertib dan lancar. Protokol kesehatan tetap diutamakan dengan memakai masker, menjaga jarak aman dan mencuci tangan sebelum dan sesudah kegiatan.