(Sidoarjo), PW: Dalam rangka menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman, prajurit Kompi Markas Brigade Infanteri 2 Marinir (Kima Brigif 2 Marinir) melaksanakan samapta di Bhumi Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (25/02/2022).
Kegiatan Samapta yang dipimpin Letda Marinir Widayat tersebut diikuti seluruh prajurit Kima Brigif 2 Marinir dengan materi meliputi kesamaptaan A yaitu lari selama 12 menit dan kesamaptaan B yang terdiri dari Pull Up, Puss Up, Sit Up dan Shuttel Run.
Komandan Kompi Markas Brigif 2 Marinir Mayor Marinir Dedy Hartono mengatakan, samapta tersebut dilaksanakan sebagai sarana untuk mengetahui tingkat kemampuan serta stamina bagi masing-masing prajurit Kima Brigif 2 Marinir, sehingga tetap terjaga kebugaran dan kesehatannya yang pada gilirannya setiap personel dalam kondisi selalu siap menghadapi tugas-tugas yang diemban, baik tugas operasional, pendidikan maupun tugas-tugas lainnya.
“Utamakan faktor keamanan dan keselamatan agar samapta dapat berjalan aman dan lancar,” tegasnya.