Tapin-PW: Panen Padi ditengah pandemi Covid-19 terus berlangsung, seperti yang dilakukan Kelompok Tani Sungai Karangan, Desa Timbaan, Kecamatan Tapin Selatan.
Kegiatan Panen padi tersebut mendapat pendampingan Aparat Teritorial, dalam hal ini Babinsa Koramil 1010-03/Tapin Selatan, Pada Rabu, 23 Februari 2022.
Saat ditemui di ruang kerjanya, Pasiter Kodim 1010/Tapin, Kapten Inf Yanto Harsono membenarkan kegiatan yang dilakulakan Babinsa.
“Benar, kemarin salah satu Babinsa Koramil 1010-03/Tapin Selatan mendampingi kegiatan Panen di Desa Timbaan,”katanya, Kamis, (24/02).
Diterangkan Kapten Yanto, panen tersebut dilakukan di lahan milik Bapak Rahman (41) salah satu anggota Kelompok Tani Sungai Karangan, dengan jenis padi mikungga yang sudah berumur 100 hari.
“Kendalanya pasti ada, hama tikus hingga burung saat akan panen, namun semua itu dapat diatasi dengan adanya racun hama,”katanya
“Hasilnya kemarin sekitar 14 ton padi berhasil dipanen, diluasan sekitar 2 Hektare,”ucap Kapten Yanto
Tak hanya di wilayah Tapin Selatan saja, Yanto menambahkan, Pada Bulan Februari dan Maret mendatang, wilayah Kecamatan Bungur, Binuang, Lokpaikat, Bakarangan, serta Kecamatan Tapin Tengah akan melaksanakan Panen juga.
“Setelah panen, akan langsung melaksanakan penanaman kembali selang waktu 3 sampai 7 hari, dikarenakan wilayah tersebut hanya panen 2 kali dalam setahun,”ungkapnya
“Ini merupakan bentuk Nyata TNI, khususnya Kodim 1010/Tapin dalam mendukung serta mensukseskan program ketahanan pangan nasional.”tandasnya.(red/mask95).