Jakarta, PW: Menindak Lanjuti Perintah Harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono S.E.,M.M., tentang penanganan kasus virus Covid-19 untuk melaksanakan pendukungan kegiatan vaksinasi Covid-19. Kegiatan Vaksinasi Covid-19 dilaksanakan Jl. Alur Laut No.008/05 Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Kamis (24/02/2022).
Pada hari kedua serbuan vaksinasi di Jakarta Utara khususnya di kecamatan Koja,Untuk menjalankan perintah satuan atas, Batalyon Kesehatan 1 Marinir yang berjumlah 7 personil itu langsung menuju ke lokasi yang sudah di persiapkan oleh pihak panitia. Dalam vaksinasi hari kedua Lettu Laut (K) drg. Kiyoshi masih mendapat kepercayaan sebagai dokter penanggung jawab program vaksinasi itu. Sama halnya dengan hari kemarin, Vaksinasi di bagi menjadi tiga titik Puskesmas Rawa Badak Utara 2, Puskesmas Rawa Badak Selatan dan Kelurahan Lagoa.
“Saya sebagai penanggung jawab di kegiatan ini sangat bangga dengan prestasi dan kerja keras kita kemarin, tetapi kita tidak boleh terlena dan besar kepala atas apa yang sudah kita lakukan. Mungkin orang berpikir dan beranggapan bahwa pekerjaan kita sangat luar biasa, tetapi bagi kita insan kesehatan adalah hal yang biasa maka dengan demikian kita harus meningkatkan lagi pelayanan kesehatan kepada semua lapisan masyarakat” ujar. Lettu Laut (K) drg. Kiyoshi kepada timnya
Kegiatan Vaksinasi berjalan dengan lancar dan antusias warga sekitar sangat merespon kegiatan tersebut, dan tetap menjaga jarak dan memakai masker yang benar untuk memutus rantai penyebaran virus Covid-19 sesuai anjuran Pemerintah.