Prajurit “Hiu Petarung” Yonif 3 Marinir Melatih Ketahanan Fisik Dengan Berenang

(Sidoarjo) PW : Dalam rangka menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang membangun Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan profesional, Prajurit “Hiu Petarung” Yonif 3 Marinir melaksanakan latihan renang di Kolam Renang  Kompi Falcon Yonif 3 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (21/02/2022).

Berenang merupakan bagian dari lima kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh setiap prajurit petarung Korps Marinir guna menunjang tugas pokok sebagai pasukan pendarat.

Latihan renang tersebut diawali dengan senam pemanasan dilanjutkan dengan renang sejauh 500 meter kemudian pada tahap akhir para perenang melakukan pendinginan dan evaluasi.

Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto, S.E., MSDA yang diwakili Kapten Marinir Sugeng Hadi Pratikno selaku Perwira Tertua (Pater) Yonif 3 Marinir menyampaikan bahwa latihan renang tersebut dilaksanakan secara bertahap, berlanjut dan terencana sesuai dengan program yang sudah disiapkan Staf Operasi.

“Laksanakan latihan renang dengan penuh semangat dan ikuti seluruh instruksi yang diberikan oleh pelatih, sehingga dapat mencapai hasil yang maksimal, efisien dan efektif tanpa mengabaikan faktor keselamatan (zero accident),” pesannya.

Related posts