HALSEL PW. Kompetisi liga Santri tahun 2022 yang akan dilaksanakan Pada Bulan Mei 2022 nanti selepas dari Lebaran, dengan memperebutkan Piala Kasad, dengan demikian Personil Babinsa Koramil 1509-01/Bacan mendatangi pesantren pesantren yang ada di pulau Bacan untuk mensosialisasikan Liga Santri Piala Kasad, yang diawali dengan penyisihan tingkat kabupaten/kota lalu berlanjut ke provinsi. Semua ini nantinya diawasi oleh Asosiasi Kabupaten/Kota dan Asosiasi Provinsi PSSI bekerja sama dengan komando wilayah TNI AD setempat. Sabtu (19/02/2022),
Dengan adanya liga Santri diharapkan bisa menghasilkan bibit bibit muda Atlet sepakbola, dan memberikan kesempatan untuk para santri mengembangkan bakat dan hobi bermain bola secara profesional,
Sementara itu Danramil 1509-01/Bacan Mengatakan kegiatan sosialisasi Liga Santri yang memperebutkan Piala Kasad dilaksanakan di Beberapa pesantren yang berada di pulau Bacan seperti. Pesantren Al-Khafi, Pesantren Darussalam kupal, Pesantren Bibinoi,
Selain itu, Agar Galela juga ingin Liga Santri tersebut dapat menjadi wadah silaturahmi para santri yang ada di Bacan dan Provinsi Maluku Utara, dan menjadi kebanggaan warga Maluku utara.
“Menjalin silaturahmi itu penting, apalagi antarsantri di Indonesia secara umum. Kami pun berharap liga ini dapat menghasilkan atlet dengan karakter bagus dan sportivitas yang tinggi,” tutur danramil
Sambung Danramil, Kami mensosialisasikan dan Mendata para Santri yang ingin bergabung untuk bisa merasakan Kompetensi Liga Santri, para santri rata-rata sangat antusias menyambut Liga Santri, semoga saja ini menjadi wadah terbaik untuk adik adik santri, ayo adik adik santri ikut serta di Liga Santri Piala Kasad tahun 2022. Ucap Kapten Aga Galela…@/julian.