Jakarta, PW: Tim panahan “Turangga Cakti” Batalyon Perbekalan Dan Peralatan 1 Marinir (Yonbekpal 1 Mar) mengikuti lomba memanah Danmenbanpur 1 Mar Cup yang bertempat di lapangan Trisula Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan. Sabtu (12/02/2022).
Lomba memanah Danmenbanpur 1 Mar Cup ini dilaksanakan dalam rangka mempersiapkan para atlet panahan Menbanpur 1 Mar yang akan berlaga pada event perlombaan memanah dalam rangka HUT Pasmar 1 yang akan digelar gelar pada pekan depan. Perlombaan memanah tersebut dihadiri langsung oleh Komandan Resimen Bantuan Tempur 1 Marinir (Danmenbanpur 1 Mar) Kolonel Marinir Efhardian.
Pada kesempatan tersebut, Yonbekpal 1 Marinir kembali menerjunkan Atlit-atlit pemanah terbaik “Turangga Cakti” di Tim Putra diwakili oleh Serda Mar Arjun Firmansyah, Prada Mar Yoga Patrio, Prada Mar Keken dan Tim Putri di wakili oleh Ny. Yulia Budi Raharjo, Ny. Siti Voni Indra Farid serta Ny Anisa Thony Eko yang juga merupakan anggota Jalasenastri Ranting C Cabang 4 Korcab Pasmar 1.
Komandan Batalyon Bekpal 1 Marinir Letkol Marinir Budi Cahyono M. Tr. Opsla., mengucapkan Terimakasih kepada para atlet Panahan Turangga Cakti yang telah bertanding dengan penuh semangat, serta tidak lupa untuk selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dimanapun berada.