Prajurit Yonif 1 Marinir Laksanakan Drill Penembakan Mortir 81 Mm

(Sidoarjo) PW : Dalam rangka mengasah naluri tempur serta meningkatkan profesionalisme, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan latihan drill penembakan Mortir 81 Mm di lapangan apel Yonif 1 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Selasa (08/02/2022).


Kegiatan latihan driil senjata MO 81 mm dilakukan dengan mengingat kembali materi yang pernah di dapat agar tidak terlupakan mulai dari teori-teori dasar, pemilihan tempat penembakan dan jumlah isian amunisi dan dilajutkan dengan pelaksanaan drill menembak Mortir 80 mm. Ketrampilan dan pengaplikasian ilmu tentang menembak senjata lintas lengkung yang akurat sangat dibutuhkan saat melaksanakan penugasan karena manfaatnya sangat berarti bagi pasukan infanteri.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr.Opsla mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kemampuan dan profesionalisme prajurit, adapun sasaran dari latihan yaitu tercapainya tingkat kemampuan yang baik dalam menembak senjata bantuan infanteri, sehingga mampu menjawab tantangan tugas di masa yang akan datang guna menunjang kesuksesan terlaksananya tugas pokok prajurit.

“Dengan dilaksanakannya latihan drill Mortir 80 mm ini, diharapkan prajurit  mampu dan mengerti tugas pokok masing-masing perorangan,” tegasnya.

Related posts