Amuntai-PW: Semangat para Babinsa jajaran kodim 1001/HSU-BLG untuk bersama mengawasi pelaksanaan kegiatan vaksinasi guna melindungi warga dari penyebaran virus corona di berbagai wilayah binaan,khusunya di kabupaten Hulu Sungai Utara. Selasa(08/02/2022).
Ini nampak dari tiap tempat di selenggarakan kegiatan vaksinasi, para anggota korami jajaran kodim 1001/HSU-BLG dengan setia mendampingi para warganya yang bahu-membahu melakukan vaksinasi diberbagai daerah. Dan membantu demi kelancaran pelaksanaan kegiatan vaksinasi dengan menertibkan jalannya kegiatan.
Dengan tidak mengabaika protokol kesehatan, kegiatan vaksinasi ini juga di wajibkan menggunakan masker maupun menjaga jarak perorangan. Harapan para Babinsa dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini selain bisa berjalan dengan lancar, mereka juga berharap agar masyarakat juga mendukung dan bisa membantu kelancaran kegiatan ini. Disamping itu para Babinsa juga memberikan motivasi kepada para warga agar yang belum melaksanakan vaksin untuk segera bergabung, karena itu merupakan upaya pemerintah untuk menambah imun masyarakat.
Jajaran koramil di kodim 1001/HSU-BLG pada hari ini nampak para babinsanya turun kelokasi pelaksanaan vaksinasi khusunya di wilayah Koramil 07/Amuntai Tengah , Koramil 09/Amuntai Selatan maupun di wilayah Koramil 10/Barbirik. Dan terdapat di berbagai titik jalanya kegiatan vaksinasi kali ini.
Terkait hal itu, Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Inf Aldin Hadi menyampaikan ” Saya menginstruksi kepada seluruh anggota di tiap-tiap koramil agar lebih aktif demi mendukung terlaksananya kegiatan vaksinasi di tiap-tiap daerah binaan mereka, karena kegiatan vaksinasi itu sudah merupakan program dari pemerintah pemerintah guna mencegah penyebaran virus covid-19. Dan setiap warga agar juga memahami akan pentingnya vaksinasi bagai tubuh mereka sendiri” pungkasnya.
Alhamdulillah pada pelaksanaa hari ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses. Terhitung pada pelaksanaa hari ini terdapat 337 orang yang bisa tervaksin, baik dari wilayah Amuntai Tengah, Amuntai Selatan maupun di wilayah kecamatan Barbirik. (red/mask95)