Satgas Batalyon Gerak Cepat (BGC) TNI Di Konga Dilepas Oleh Dankormar

(Jakarta), PW: Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono memimpin Upacara Pemberangkatan prajurit Korps Marinir yang akan melaksanakan Satgas (Satuan Tugas) BGC (Batalion Gerak Cepat) TNI Konga (Kontingen Garuda) XXXIX-D Monusco (Mission de I’Organisation des Nations Unies pour La Stabilisation en Republique Democratique du Congo) TA. 2022 di Markas Komando Korps Marinir (Mako Kormar), Jalan Prajurit KKO Usman dan Harun, No.40 Kwitang, Jakarta Pusat. Kamis (03/01/2022).

Didalam Satgas (Satuan Tugas) BGC (Batalion Gerak Cepat) TNI korps Marinir akan mengirimkan 65 personil terpilih yang akan melaksanakan misi tersebut dibawa Pimpinan Mayor Mar Yanuar F.A. Batubara yang sehari – hari menjabat Pasiops Yonif 2 Marinir .Satgas rencananya akan menempati didaerah operasi selama 1 tahun.

Dalam amanatnya Dankormar menyampaikan, Korps Marinir selalu hadir serta menjadi bagian penting dalam setiap pengabdian TNI untuk melaksanakan tugas tugas Negara baik di dalam Negeri maupun di luar Negeri.

“Satgas yang akan diberangkatkan saat ini tidak hanya terkait aspek militer tetapi sebagai misi kebangsaan yang terkait dengan diplomasi maupun budaya, untuk itu kegiatan apapun yang kalian lakukan akan menjadi cerminan TNI serta negara Indonesia dihadapan masyarakat Internasional, dan militer negara negara lain”, “Laksanakan tugas dengan sebaik baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab, tunjukan bahwa kalian adalah prajurit yang handal dan pantang menyerah”, tambah orang nomor satu di jajaran baret ungu itu.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Wakil Komandan Korps Marinir Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla , CHRMP., Ir Kormar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Lasmono, Danpasmar 1 Brigadir Jenderal TNI (Mar) Hermanto Pejabat Utama Mako Kormar serta Dankolak Kormar.

Related posts