Lantamal VI Laksanakan SKB CPNS Kemhan U.O TNI AL dan TNI AU TA. 2021

Makassar, PW: Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) Makassar telah melaksanakan  Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS)  Kemhan U.O TNI AL dan TNI AU TA. 2021. Kamis (09/12/2021)

Selama pelaksanaan seleksi CPNS Kemhan U.O TNI AL  dan TNI AU, seluruh panitia dan peserta tetap mengutamakan protokol kesehatan Covid-19 dengan memakai masker dan menjaga jarak.

Asisten Personel (Aspers)  Danlantamal VI Kolonel Marinir Hendi Dwi Bayu Ardiyanto mengatakan panitia Lantamal VI telah melaksanakan seleksi CPNS Kemhan U.O TNI AL  dan TNI AU bersama Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Makassar  dan tim dari Mabesal.

Seluruh peserta SKB CPNS Kemhan U.O TNI AL  dan TNI AU telah melaksanakan test pemeriksaan kesehatan di Balai Kesehatan Jala Medika Lantamal VI, ujian Psikotest yang dilaksanakan di gedung CAT Lantamal VI dan ujian Litpers (tertulis dan wawancara) di gedung  Werving Lantamal Vl  serta ujian Samapta di lapangan Arafuru Lantamal VI, Ujar Kolonel Marinir Hendi Dwi Bayu Ardiyanto.

SKB CPNS Kemhan di Lantamal VI diikuti  27 peserta yang terdiri dari UO TNI AL 18 orang & UO TNI AU 9 orang,  seleksi telah dilaksanakan mulai tanggal 1 hingga 4 Desember 202I kemarin, pungkas Aspers Danlantamal VI.

Selama Kegiatan  SKB CPNS Kemhan TA 2021 di awasi langsung oleh Aspers Danlantamal VI, Seluruh Tim Panitian Penerimaan CPNS TNI AL TA.2021 Lantamal Vl, Tim dari Disminpersal , Tim dari Kemhan, Tim Wasdal Spersal.

Related posts