Jalasenastri Yonranratfib 2 Mar Panen Hasil Kebun Ketahanan Pangan

(Surabaya), PW: Ketua Ranting C Cabang 5 Korcab Pasmar 2, Ny. Kuswadi beserta pengurus Jalasenastri Ranting C dan prajurit Fighter Sejati Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) melaksanakan panen untuk kesekian kalinya ikan lele, tanaman palawija diantaranya terong, tomat, jagung, mentimun dan buah nangka yang keseluruhan merupakan hasil kebun Ketahanan Pangan di Kesatrian Marinir Soepraptono, Semarung Ujung, Surabaya. Jumat (03/12/2021).

Pada kegiatan panen oleh ibu-ibu Jalasenastri dan prajurit kali ini tampak semangat, antusias dan gembira karena melihat hasil panen berkebun yang selama ini dilakukan mencapai hasil yang sangat memuaskan, terlebih pada saat pemanenan di kolam ikan lele.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Ranting C Cabang 5 Korcab Pasmar 2 Ny. Kuswandi mengatakan, dengan hasil panen yang maksimal dan memuaskan, yang sudah kita laksanakan bersama ini. Menunjukan bahwa hasil berkebun kita memiliki potensi yang besar untuk mendukung dan mendorong program pemerintah dalam memanfaatkan lahan yang ada serta untuk meningkatkan hasil menuju swasembada pangan.

“Harapan dengan adanya kegiatan panen ini bisa menjadikan motivasi bagi Ibu-ibu untuk menerapkan dan memanfaatkan tanah pekarangan yang ada di rumah sebagai langkah dalam membantu terpenuhinya kebutuhan pangan, jadi bukan hanya sekedar seperti yang kita lakukan di tempat dinas suami saat ini,” ujarnya.

Selama berlangsungnya kegiatan panen hasil kebun ketahanan pangan dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol Kesehatan Covid-19.

Related posts