(Surabaya),-PW: Komandan Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Danmenbanpur 2 Mar) Kolonel Marinir Hadi Santoso, S.E., M.M. menghadiri pengecekan kondisi dan kelayakan Rumah Sakit Lapangan (Rumkitlap) Baru di Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra Karangpilang Surabaya, Kamis (30/11/2021)
Kegiatan yang dipimpin Kepala Dinas Kesehatan Angkatan Laut (Kadiskesal) Laksamana Pertama TNI dr Agus Guntoro. Sp.BS tersebut juga dihadiri Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan, S.E., M.M., M.Sc., CHRMP, Kadiskes Kormar Kolonel Laut (K) dr. Sujoko Purnomo SP.B., Aslog Danpasmar 2 Kolonel Marinir Pujiono, Danyonkes 2 Mar Letkol Laut (K) dr. Satrio Sugiharto M, Sp.PD., M.Tr.Opsla dan Direktur PT. Arvitech Mega Solusi Bapak Frangklin Worotikan.
Kegiatan diawali dengan pembukaan acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan yang disampaikan oleh Kadiskesal dan Danpasmar 2, terakhir paparan dari Direktur PT. Arvitech Mega Solusi Bapak Frangklin Worotikan tentang Rumkitlap dimulai dari proses pemasangan awal hingga berdirinya Rumkitlap, kegiatan dilanjutkan dengan pengecekan kondisi dan kelayakan material Rumkitlap. Selama kegiatan seluruh personil tetap melaksanakan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran virus covid 19 yang sudah mereda.
Komandan Menbanpur 2 Marinir menyampaikan bahwa dengan adanya uji laik Rumkitlap yang akan diamanahkan ke Batalyon Kesehatan 2 Mar ini, maka akan dapat diketahui kelayakan material baru tersebut dan sekaligus untuk melatih prajurit Yonkes 2 Mar agar mampu mengawaki dan mahir mengoperasikan Rumkitlap tersebut.