Cegah Penyebaran Covid-19, Prajurit Yonif 2 Marinir Aktif Laksanakan PAM PPKM di Jakarta Pusat

Jakarta, PW: Guna mencegah penyebaran Covid-19, prajurit Batalyon Infanteri 2 Marinir ( Yonif 2 Marinir ) laksanakan kegiatan pengamanan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat di pasar Kenari, Jakarta Pusat, Minggu (21/11/2021).

Di lokasi tersebut prajurit Yonif 2 Marinir memberikan himbauan, pemahaman, contoh, edukasi dan sosialisasi penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat, salah satunya yakni dengan menerapkan 5 M, menggunakan masker dengan benar, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, membatasi mobilitas serta menjaga pola hidup sehat.

Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 2 Marinir Letkol Marinir Sri Utomo, M.Si(Han)., M.Tr.Opsla., mengatakan, “Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan disiplin masyarakat guna menekan laju penyebaran Covid-19 serta tentang arti pentingnya PPKM kepada masyarakat,” ungkapnya.

“Dalam melaksanakan tugas tetap utamakan protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 selalu gunakan masker, jaga jarak dan cuci tangan sebelum dan sesudah melaksanakan kegiatan,” imbuh Danyonif 2 Mar.

Related posts