Komandan Pasmar 2 Olahraga Bersama Prajurit Yonif 5 Marinir

(Surabaya) PW : Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan, S.E., M.M., M.Sc., CHRMP melaksanakan olahraga bersama dengan prajurit petarung Yonif 5 Marinir di Kesatrian Marinir Suroto II Ujung Semampir Surabaya. Rabu (17/11/2021).

Olahraga bersama tersebut juga diikuti Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Purwanto Djoko Prasetyo, para Asisten Danpasmar 2, Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung, para Dansatlak Brigif 2 Mar, para Perwira Staf Brigif 2 Mar dan Dandenma Pasmar 2 Letkol Marinir Harmoko.

Diawali senam pemanasan, dilanjutkan dengan lari di Daerah Basis TNI AL (DBAL) Koarmada II dengan route lari start dari Yonif 5 Marinir menuju bundaran Gajah Mada dan kembali ke Yonif 5 Mar serta dilanjutkan dengan tour facilitry dan diakhiri dengan peresmian Monumen Plaza Gurita Cakti oleh Komandan Pasmar 2.

Pada kesempatan tersebut, Komandan Pasmar 2 mengucapkan terima kasih serta apresiasi dan rasa bangga kepada prajurit Brigif 2 Marinir khususnya prajurit petarung Yonif 5 Marinir atas segala prestasi yang telah ditorehkan serta sangat senang karena kedatangannya langsung diajak olahraga bersama yaitu lari.

“Sebagai petarung Infanteri mutlak harus menjaga dan memelihara serta membina fisik karena prajurit Yonif 5 Marinir merupakan pasukan terdepan yang harus menyelesaikan sasaran pokok. Sebagai prajurit kita harus loyal terhadap perintah pimpinan, perintah Komando atas, yakini perintah dari Komando atas itu adalah yang terbaik yang harus kita laksanakan dan harus selalu gembira dalam beraktifitas serta ikhlas dalam melaksanakan tugas”, tegas Komandan Pasmar 2

Lebih lanjut dikatakan, agar selalu tanamkan disiplin terutama dalam menjaga kesehatan dimasa pandemi Covid-19 baik disiplin terhadap diri sendiri maupun keluarga. Jadikan segala aktifitas yang kita lakukan untuk ibadah supaya menjadikan keberkahan buat kita semua dan selalu tanamkan dan pelihara tradisi yang baik.

Related posts