Pelihara Kebugaran Tubuh, Prajurit Yonif 3 Marinir Laksanakan Pembinaan Fisik

(Sidoarjo), PW: Dalam rangka menjaga dan meningkatkan kebugaran tubuh, Prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir melaksanakan pembinaan fisik di Kesatrian Marinir R. Suhadi Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Selasa (16/11/2021).

Pembinaan fisik prajurit Yonif 3 Marinir yang dilaksanakan setelah pelaksanaan apel pagi tersebut diawali dengan senam pemanasan dilanjutkan lari pagi mengelilingi Kesatrian R. Suhadi Brigif 2 Marinir dan diakhiri dengan gerakan penguatan otot tubuh seperti push up, sit up dan juga pull up. Kegiatan yang rutin dilaksanakan tersebut bertujuan untuk memelihara kebugaran serta kesehatan seluruh prajurit dalam menghadapi perubahan cuaca saat ini.

Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto, S,E,.MSDA yang diwakili oleh Perwira Tertua (Pater) Yonif 3 Marinir Kapten Marinir Agus Dwi Wibowo menyampaikan kepada seluruh prajurit agar senantiasa melaksanakan pembinaan fisik dengan penuh kegembiraan dan secara rutin agar manfaat yang diperoleh bisa optimal sehingga senantiasa dalam kondisi siap untuk melaksanakan tugas-tugas yang diberikan oleh Satuan.

Related posts