Yonmarhanlan IV Bhakti Sosial Jelang HUT Ke-76 Korps Marinir

Tanjungpinang, PW: Dalam rangka menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) KE-76 Korps Marinir, segenap prajurit Batalyon Marinir Pertahan Pangkalan (Yonmarhanlan) IV Tanjungpinang dipimpin langsung Danyonmarhanlan IV Tanjungpinang Letkol Marinir Kemal Mahdar, S.H., M.Tr.Opsla., gelar kegiatan Bhakti Sosial Di Pulau Penyengat, Provinsi Kepulauan Riau, Jumat (12/11/2021).

Kegiatan yang berlangsung lebih kurang selama 3 hari berturut-turut dari tanggal 9 November sampai dengan 12 November 2021 ini  berlangsung dengan penuh rasa gembira dan memberikan manfaat positif terhadap masyarakat sekitar. Mulai dari kegiatan anjangsana, tatap muka Danyonmarhanlan IV dengan warakawuri  dan di tutup dengan kegiatanbersih-bersih sampah dipesisir pantai Kepulauan Riau dalam hal ini di pulau Penyengat.

Pada kesempatan tersebut Danlantamal IV dalam sambutannya mengatakan bahwa, “Kegiatan bersih-bersih pantai adalah merupakan bentuk kepedulian dan partisipasi kita sebagai masyarakat dalam menjaga lingkungan pesisir dan muara untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan lestari,” ungkapnya.

Sementara itu, Danyomarhanlan IV Tanjungpinang juga mengatakan, “Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian dan partisipasi kita sebagai masyarakat dalam menjaga lingkungan pesisir dan muara untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan lestari serta meningkatkan kerjasama lintas sektor dalam pengelolaan sampah dari muara dan pesisir, selain itu diharapkan kegiatan ini juga untuk mengajak seluruh kalangan masyarakat Kepri untuk menjaga dan melestarikan kegiatan bersih bersih pantai,” tegasnya.

Related posts