Pangdam XVI/Pattimura Kunjungi Walang Belajar Dan Taman Bermain Koramil 1504-01/Baguala

Ambon PW. Panglima Kodam XVI/Pattimura Mayor Jenderal TNI Bambang Ismawan dan Ibu melaksanakan kunjungan di Walang Belajar Dan Taman Bermain sekaligus silaturahmi dengan Warga dusun Bandari desa Rumatiga kec Teluk Ambon kota Ambon. Rabu (10/11/2021).

Dalam sambutannya Pangdam XVI/Pattimura menyampaiakan bahwa, pada sore ini kita dapat berkumpul di tempat ini untuk memulai belajar sekaligus untuk bersama sama menggunakan walang belajar yang telah di buat oleh Danramil dan anggota.

Tanpa kita sadari bahwa saat ini kita melaksanakan salah satu amanat dari UUD 1945 yakni mencerdaskan kehidupan bangsa. Perlu kita ketahui mendidik anak-anak ini bukan hanya tugas guru, melainkan tugas kita bersama, karena guru di sekolah terbatas kemampuannya

Saya berharap agar walang belajar yang sudah di buat oleh Koramil 1504-01/Baguala ini akan terus digunakan hingga ke generasi selanjutnya.

Saya mengucapkan terima kasih kepada Danrem, Dandim dan Danramil Baguala yang telah bekerja keras sehingga terbentuknya walang belajar dan Taman bermain untuk anak – anak,” ujar Pangdam.

Kegiatan dilanjutkan penyerahan bantuan dari Pangdam XVI/Pattimura kepada pengurus walang belajar dan Taman bermain dan imam masjid dusun Bandari dan sesi Poto bersama.

Turut hadir pula dalam kegiatan tersebut Danrem 151/Bny (Brigjen TNI Arnold. A.P.Ritiauw) dan Ibu, Aster Kasdam XVI/Ptm (Kolonel Inf Crisbianto, Kasiter Korem 151/Bny (Kolonel Inf Joki Pesulima), Kasilog Korem 151/Bny (Letkol CZI Agus), Dandim 1504/ Ambon (Kolonel Inf Dominggus.C. Soumokil) dan ibu, Pabung Maluku Tengah (Mayor Inf Wahyu) dan Ibu, Pasi Intel Kodim 1504/Ambon (Kapten Inf Dede Ruhiat), Danramil 1504-01 Baguala dan Ibu, Wadanramil 02/Sirimau, Danramil 04/Salahutu, Danramil 06/Nusaniwe, Kapolsek Teluk Ambon (Iptu Jounanda.W.Kusno), Pejabat Negeri Rumah Tiga (Bpk Juan Eldo Kayadoe) dan Para guru serta tamu undangan berjumlah -+ 20 orang…@/red

Related posts