Danmenbanpur 2 Marinir Pimpin Prajuritnya Ikuti Latihan Operasi Dukungan TNI AL TA 2021

Surabaya, PW: Komandan Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir Kolonel Marinir Hadi Santoso S.E., M.M., memimpin prajuritnya laksanakan Latihan Operasi Dukungan TNI AL Tahun Anggaran 2021 di Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang Surabaya. Selasa (09/11/2021).

Latihan yang dibuka langsung oleh Komandan Kodiklatal Laksamana Madya TNI Nurhidayat beberapa waktu yang lalu ini memasuki tahap Manuver Lapangan. Pada kegiatan ini prajurit Menbanpur 2 Marinir terlibat dalam Latopsduk Intelijen, Latopsduk Hukum, Latopsduk Kesehatan dan Latopsduk Komunikasi Elektronika melaksanakan praktek langsung dengan manuver lapang, di bidang Latopsduk Hukum menangani prajurit yang melanggar hukum, di bidang kesehatan latek penanganan korban tempur, di bidang komunikasi mendirikan instalasi radio dan menggunakan Alat Komunikasi (Alkom) yang terdiri dari beberapa radio High Frequency (HF), Very High Frequency (VHF) dan Ultra High Frequency (UHF).

Pada kesempatan ini Danmenbanpur 2 Mar mengatakan Latopsduk TNI AL 2021 yang diikuti prajurit Menbanpur 2 Mar bertujuan untuk peningkatan kemampuan dan profesionalisme prajurit Menbanpur 2 Mar dalam mengasah pengetahuan serta keterampilan guna menghadapi tugas tugas kedepan. Khususnya dalam operasi gabungan. Latihan ini juga untuk meningkatkan kualitas profesionalisme prajurit Menbanpur 2 Mar yang handal guna mendukung kegiatan operasi dan latihan. Karena prajurit Menbanpur 2 Mar hadir di setiap palagan.

Rangkaian kegiatan dalam latihan ini disimulasikan seperti pertempuran sesungguhnya dalam pelaksanaan operasi gabungan. Sehingga prajurit mengerti tugas pokoknya, tak lupa pula dalam melaksanakan latihan tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku untuk meminimalisir penyebaran Virus Covid-19.

Related posts