Jakarta, PW: Ketua Ranting D Cabang I Korcab Pasmar 1 Ny. Devi Bonifacius mengikuti kegiatan Angklung Mendunia dalam rangka hari Angklung Sedunia (Lestarikan, Giatkan dan Generasikan) secara virtual di ruang VIP Mako Yonmarhanlan II Jln. Sutan Syahrir, Bukit Putus, Padang, Sumatera Barat, Senin (08/11/2021).
Kegiatan ini bertemakan “Angklung Mendunia Sebagai Warisan Budaya Indonesia” yang sampai saat ini alat musik tradisional tersebut dapat terus dilestarikan hingga ke manca negara dan dunia. Kegiatan tersebut diikuti di 5 Benua, 50 Negara dan lebih kurang 10.000 peserta memainkan Angklung secara serentak menjadikan kegiatan ini sebagai Rekor Muri Dunia. Kegiatan tersebut secara virtual dibuka oleh ibu Presiden RI, Ibu Iriana Joko Widodo yang terpusat di Museum Satriamandala Jln. Gatot Subroto No.14 Jakarta Selatan, serta dilaksakanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, pemeriksaan suhu badan, memakai masker dan tetap menjaga jarak (Sosial Distancing).
Rangkain kegiatan dimulai dari Pembukaan MC, mendengarkan lagu Indonesia Raya, Sambutan oleh Ibu Panglima TNI, Sambutan oleh Ibu Negara RI sekaligus dimulainya acara Angklung Mendunia, Tanya jawab bersama Kang Taufik Udjo secara virtual, pengenalan dan cara memainkan alat musik Angklung oleh Teh Amel, Mengiringi lagu Berkibarlah Bendera Negeriku dengan alat musik Angklung, Penayangan video motivasi oleh Mendikbudristek, Perform dari sekolah Pradika Dirgantara, Ucapan motivasi oleh Menteri Luar Negeri, Penayangan video langsung dari Washington DC memainkan Angklung, Perform dari SLB Angkasa Lanud Sulaiman Bandung, Video Perform dari komunitas Angklung seluruh dunia, Mengiringi lagu Satu Nusa Satu Bangsa diikuti seluruh peserta dengan memainkan Angklung dan bernyanyi, Penyerahan Piagam Rekor Muri Dunia kepada Ibu Panglima TNI Ibu Nanny Hadi Tjahjanto, Acara selesai.
Hadir dalam kegiatan tersebut Presiden RI Ir. H. Joko Widodo beserta Ibu Hj. Iriana Joko Widodo, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Ibu Ny. Nanny Hadi Tjahjanto, Mendikbudristek Nadiem Makarim, Menkominfo Johny G Plate, Menteri Luar Negeri Ibu Retno Lestari P Marsudi, Menteri BUMN Erick Thohir, Wakil Delegasi Tetap RI untuk UNESCO Prof. Ismunandar, Ketua Umum Jalasenastri Ny. Vero Yudo Margono, Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Ny. Etta Suhartono, Wakil Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir beserta jajaran PG, Ketua Korcab Pasmar 1,2 dan 3, Wakil Ketua Korcab beserta jajaran pengurus Korcab, serta seluruh Ketua Cabang Ranting.