Jakarta, PW: Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir (Yontankfib 1 Mar) mengirimkan regu aju untuk peninjauan awal atau orientasi medan sebelum dalam rangka Latihan Operasi Pertempuran Kota (Latops Purkota) TW IV TA. 2021 yang dilaksanakan di Puslatpur 6 Antralina, Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (02/11/2021).
Tujuan dilaksanakannya orientasi medan latihan sendiri untuk menyiapkan sarana, tempat sebelum latihan itu digelar dan dilaksanakan, seperti garis tembak Kendaraan Tempur (Ranpur) dan sasaran penembakan yang dipimpin oleh Mayor Marinir Wantono selaku Kasi Pamgal Menkav 1 Mar.
“Untuk dapat mengetahui keberadaan lokasi sekitar daerah latihan yang nantinya akan digunakan pada saat melaksanakan Latops Purkota, orientasi medan juga dapat menyusun tahap demi tahap latihan yang akan dilaksankan sehingga nantinya perencanaan latihan dapat terlaksana dengan lancar,” ujar Mayor Marinir Wantono.
Sementara itu, Komandan Yontankfib 1 Mar, Letkol Marinir Imam Ghazali. M.Tr.Opsla., menekankan kepada personel yang melaksanakan orientasi agar tetap menjalankan, mengutamakan protokol kesehatan selerti menggunakan masker, cuci tangan setelah selesei melaksanakan kegiatan.