Serbuan Vaksinasi Masyarakat Sabang Mawang Oleh Satgas Kompi Komposit Marinir Natuna

Natuna, PW: Satuan tugas Kompi komposit Marinir Natuna kembali melaksanakan vaksinasi kepada masyarakat bertempat di gedung karangtaruna dan gedung serbaguna kecamatan Sabang Mawang barat, Tanjung Kumbik, Pulau Tiga, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, Selasa (02/11/2021).

Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 Wib meliputi vaksinasi tahap pertama dan tahap kedua yang diberikan langsung oleh tim kesehatan prajurit Kompi komposit Marinir Natuna dengan tim kesehatan Lanal Ranai kepada masyarakat Sabang Mawang Barat diawali dengan pengecekan suhu badan, pengecekan tensi darah, registrasi, pelaksanaan vaksinasi, observasi, dan pengambilan hasil berjalan dengan tertib dan lancar.

Pada kesempatan vaksinasi ini sebanyak 300 dosis jenis Sinovac dan 60 dosis jenis Astra Zeneca yang digunakan oleh tim kesehatan Satgas Kompi komposit Marinir Natuna. Diharapkan melalui program ini dapat memaksimalkan penyebaran virus Covid-19 sehingga mewujudkan bangsa Indonesia yang sehat terhindar dari virus Covid-19.

Lebih lanjut, Komandan Satgas Kompi Komposit Marinir Natuna Mayor Marinir Teguh Pristiyanto D.S. S.E., menyampaikan bahwa serbuan vaksinasi tersebut bertujuan untuk mengoptimalkan antibodi masyarakat terhadap penularan virus Covid-19, dan sebagai upaya mendukung program Pemerintah dalam pencegahan penularan virus Covid-19.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan covid-19 yang berlaku.

Related posts