(Tarakan) PW : Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XIII Tarakan Letkol Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M. memimpin upacara Kenaikan Pangkat prajuritnya yang diselenggarakan di Mako Yonmarhanlan XIII Jl. Binalatung, Kel. Pantai Amal, Kec. Tarakan Timur, Tarakan, Kalimantan Utara. Rabu (06/10/2021).
Sebanyak 19 prajurit Yonmarhanlan XIII Tarakan strata Tamtama telah resmi menyandang pangkat baru terhitung mulai tanggal 01 Oktober 2021 yang ditandai dengan upacara kenaikan pangkat dilanjutkan dengan acara tradisi siraman air kembang dan potong tumpeng dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XIII Tarakan Letkol Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H.,M.M. menyampaikan bahwa kenaikan pangkat adalah suatu hal yang harus disyukuri, kenaikan pangkat di lingkungan Korps Marinir TNI Angkatan Laut bukan suatu kebetulan, melainkan prestasi, pengabdian dan bentuk penghargaan dari pimpinan TNI Angkatan Laut kepada prajurit yang mempunyai dedikasi dan loyalitas.
“Semoga dengan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi ini menjadikan pribadi yang bertanggung jawab dan amanah serta dapat meningkatkan kinerja untuk kemajuan satuan,” pungkasnya.