Dalam Rangka HUT TNI Ke-76, Prajurit Yonif 5 Marinir Siapkan Tempat Vaksin Tahap II

(Surabaya) PW : Dalam rangka menperingati HUT TNI ke-76 tahun 2021, Prajurit Yonif 5 Marinir melaksanakan penyiapan sarana dan prasarana pelaksanaan kegiatan serbuan Vaksinasi Tahap II dengan sasaran Masyarakat Maritim wilayah Surabaya di Gereja Kristen Indonesia Lebak Jaya, Kenjeran, Surabaya, Jawa Timur. Senin (04/10/2021).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Mar Widarta Kusuma, S.E., M.Tr.Opsla untuk melaksanakan penyiapan sarana dan prasarana yang nantinya akan digunakan untuk kegiatan serbuan Vaksinasi tahap ll pada tanggal 05 Oktober 2020, yang sebelumnya yang pernah dilaksanakan Vaksinasi Tahap I di Taman Wisata Pantai kenjeran (Kenjpark) Surabaya.

Danyonif 5 Mar Letkol Mar Widarta Kusuma, S.E., M.Tr.Opsla selaku Ketua Panitia berharap dengan dilaksanakannya penyiapan sarana dan prasanan tersebut seluruh rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan HUT TNI ke-76 Tahun 2021 dengan melaksankan serbuan vaksinasi Tahap II nantinya akan berjalan sesuai dengan rencana, sehingga kegiatan tersebut bisa dilaksanakan dengan lancar, tertib, dan tidak ada kendala suatu apapun.

Related posts