Dandim 1802/Sorong Hadiri Pembukaan dan Penyerahan Rekening Bank BRI Program Bantuan Tangan Kasih Dari Pemerintah Prov Papua Barat

Kota Sorong PW- Komandan Kodim 1802/Sorong Letkol Inf. Budiman,S.E., M.I.Pol., M.M menghadiri kegiatan Pembukaan dan Penyerahan Rekening Bank BRI Program Bantuan Tangan Kasih dari Pemerintah Prov Papua Barat yang dilaksanakan di Halaman Kantor Cabang Bank BRI Jalan A. Yani Kelurahan Klakublik Distrik Sorong Kota,Kota Sorong. Jumat(24/09/2021).

Pembukaan dan Penyerahan Rekening Bank BRI Program Bantuan Tangan Kasih Pemerintah Prov Papua Barat Kepada 6000 Masyarakat Kota Sorong Melalui Bank BRI Sorong tersebut dihadiri Wali Kota Sorong Bapak Drs. Ec.Lambertus Jitmau,MM.

Dalam sambutan Wali Kota Sorong Bapak Drs. Ec.Lambertus Jitmau,MM. beliau menyampaiakan penerimaan bantuan dana kasih oleh Pemetintah Prov Papua Barat sehingga di harapkan kepada masyarakat Kota Sorong agar mengikuti dan bertanya terkait persyarakat apa yang di butuhkan guna melakukan pengurusan dalam pemberian bantuan tangan kasih ini

Beliau berharap kepada Distrik dan Lurah di harapkan dapat memberi data yang akurat sehingga masyarakat dapat menerimah bantua Tangan Kasih dari Pemerintah sehingga tidak terjadi kesalah pahamam oleh masyarakat

Walikota juga berpesan kepada masyarakat agar bantuan dana tangan kasih ini digunakan sebaik mungkin serta di harapkan kepada masyarakat agar mengurus administrasi sehingga dapat memenuhi syarat untuk mendapat bantuan danah kasih dari pemerintah sedangkan Bank BRI hanya sebagai penyalur danah kepada masyarakat pemeritah,perlu di ketahui oleh penerima Bantuan tangan kasih yang akan di salurkan oleh Bank BRI yakni 3 Bulan sehingga di harapkan segera melengkapi dan mengurus persyaratan yang di butuhkan oleh Bank.

Turut hadir dalam kegiatan Petronela Kambuaya,S.Pd, (Ketua DPRD Kota Sorong), AKBP Ary Nyoto Setiawan,S.IK,MH ( Kqpolres Sorong Kota), Sukarno ( Kepala Cabang Bank BRI Sorong) dan Sunardy Sahit ( Kepala BPJS Ketenaga kerjaan Kota Sorong)

Related posts